8 Rekomendasi HRIS untuk Remote Hybrid Workforce

HRIS remote hybrid workforce

Seiring dengan semakin umumnya lingkungan kerja jarak jauh dan hybrid, HRIS untuk remote hybrid workforce menjadi kebutuhan yang tidak dapat dihindari.

Human Resource Information System (HRIS) yang tepat dapat mempermudah banyak tugas, mulai dari penggajian hingga evaluasi kinerja.

Memilih HRIS yang mendukung kebutuhan tenaga kerja jarak jauh sangat penting untuk menjaga produktivitas dan kepuasan karyawan.

Beberapa area kunci harus dipertimbangkan saat mengevaluasi sistem HRIS untuk manajemen tenaga kerja jarak jauh.

Area ini meliputi fitur layanan mandiri karyawan, administrasi gaji dan manfaat, pelacakan kehadiran dan waktu, manajemen kepatuhan, serta alat evaluasi kinerja.

Setiap fitur ini vital dalam memastikan karyawan jarak jauh tetap terlibat dan produktif.

Sistem HRIS yang efektif juga harus menyediakan kemampuan pelaporan dan manajemen data yang kuat, memungkinkan tim HR untuk mengambil keputusan yang terinformasi.

Pada artikel ini GajiHub akan menjelaskan secara lengkap mengenai HRIS untuk remote hybrid workforce, mulai dari pentingnya HRIS untuk remote hybrid workforce, fitur, hingga rekomendasinya.

Untuk lebih lengkapnya Anda dapat menyimak penjelasan yang ada di bawah ini:

Apa Itu HRIS untuk Remote Hybrid Workforce?

HRIS remote hybrid workforce

HRIS atau Human Resource Information System merupakan sistem yang digunakan untuk pengelolaan keseluruhan proses administrasi dan data sumber daya manusia yang dilakukan secara terintegrasi,

Sistem ini menggabungkan berbagai fungsi manajemen SDM, termasuk pengelolaan penggajian, presensi, hingga penilaian kinerja di dalam satu sistem sehingga mendukung efisiensi dan efektivitas.

Melalui sistem ini perusahaan dapat melakukan kustomisasi berbagai tugas administrasi, mulai dari menghitung gaji karyawan, cuti dan izin, hingga untuk pengelolaan PPh 21 tanpa perlu melakukan input data secara manual.

Bagi perusahaan yang menerapkan sistem kerja remote ataupun hybrid, penggunaan HRIS menjadi bagian penting yang berperan dalam dalam menjaga konsistensi data dan juga transparansi seluruh proses HR.

Ini dilakukan untuk berbagai aktivitas, mulai dari presensi online, approval, cuti dan izin, lembur, hingga pembaruan data karyawan di mana keseluruhan dapat dilakukan secara online.

Jadi, dengan adanya HRIS ini setiap karyawan tetap data mencatatkan aktivitas mereka dan dipantau dengan sistem yang sama meski mereka bekerja dari lokasi yang berbeda.

Terlebih dengan adanya fitur employee self service, memudahkan karyawan untuk melakukan layanan secara mandiri, dari akses slip gaji, pengajuan cuti, hingga dalam pembaruan data pribadi tanpa harus melalui proses manual.

Dengan cara ini HR dapat lebih hemat waktu dan juga meningkatkan pengalaman karyawan melalui sistem yang terdepan, transparan, dan juga mandiri.

gajihub banner 2

Baca Juga: 10 Rekomendasi Software HRIS Terbaik untuk Usaha Jasa

Mengapa Perusahaan Perlu Menggunakan HRIS untuk Hybrid Remote Workforce?

HRIS remote hybrid workforce

Ada 4 alasan penting mengapa perusahaan perlu menggunakan HRIS untuk hybrid remote workforce, yakni:

1. Mengelola Data secara Efisien

Dengan HRIS perusahaan dapat lebih mudah mengelola data secara efisien, mulai dari data karyawan, pengalaman kerja, status pajak, hingga berkaitan dengan presensi.

Informasi-informasi tersebut tersimpan di dalam satu sistem dengan basis cloud yang mudah untuk diakses kapan saja secara online.

Cara ini sangat membantu untuk pengelolaan karyawan yang bekerja secara remote atau hybrid, karena proses pembaruan data dilakukan secara real time tanpa harus berada di lokasi yang sama.

2. Memudahkan Komunikasi dan Kerjasama Tim

Kedua, memudahkan komunikasi dan kerjasama tim.

Di dalam lingkungan kerja jarak jauh, tantangan terbesarnya adalah berkaitan dengan menjaga komunikasi dan koordinasi yang efektif.

Dengan adanya sistem HR ini, Anda mendapatkan akses berbagai fitur untuk memudahkan komunikasi dan koordinasi, mulai dari notifikasi otomatis hingga dashboard komunikasi.

Melalui cara ini tim HR dapat mudah menyampaikan informasi penting, mulai dari informasi jadwal cuti bersama, pengumuman perusahaan, hingga ketika terjadi perubahan kebijakan.

Dengan begitu kolaborasi antar tim jarak jauh dapat lebih mudah, cepat, dan juga terdokumentasi dengan baik.

Baca Juga: 10 Software HRIS Kontraktor, Fitur Penting, dan Tips Memilihnya

3. Memudahkan Pengawasan Kinerja Karyawan

Dengan adanya sistem HRIS perusahaan juga lebih mudah dalam pengawasan kinerja karyawan.

Ini karena HRIS dilengkapi dengan fitur manajemen kinerja di mana memudahkan bagi tim HR dan manajer untuk mengawasi kinerja karyawan, termasuk bagi mereka yang bekerja dari jarak jaug.

Selain itu produktivitas karyawan juga dapat mudah terukur dari data aktivitas harian, laporan hasil kerja, hingga evaluasi berkala.

Terlebih saat ini banyak sistem HRIS yang telah terintegrasi dengan modul KPI dan OKR sehingga perusahaan dapat lebih mudah memantau kinerja secara transparan.

4. Kemudahan Menyimpan Dokumen dan Akses Informasi

Terakhir, memberikan kemudahan dalam menyimpan dokumen dan akses informasi.

HRIS di sini memiliki fungsi sebagai pusat penyimpanan digital untuk berbagai dokumen penting seperti kontak kerja, surat peringatan, slip gaji, hingga bukti potong PPh.

Tentunya data-data ini aman karena tersimpan di dalam sistem yang terenkripsi di mana sistem ini dapat mengurangi risiko kehilangan data atau dokumen yang tercecer.

Baca Juga: 10+ Rekomendasi Software HRIS Terbaik dan Terlengkap

Apa Saja Fitur yang Harus Ada dalam HRIS untuk Remote Hybrid Workforce?

HRIS remote hybrid workforce

Mengelola tenaga kerja jarak jauh secara efektif memerlukan alat dan fitur khusus.

Sistem HRIS yang baik dapat mempermudah keterlibatan karyawan jarak jauh, melacak kinerja, dan mengelola penggajian yang terdesentralisasi.

Berikut fitur penting yang harus ada di dalam HRIS remote hybrid workforce:

1. Keterlibatan Karyawan Jarak Jauh

Alat keterlibatan karyawan jarak jauh yang efektif sangat penting untuk menjaga moral dan produktivitas.

Sistem HRIS sering kali mencakup mekanisme umpan balik yang memungkinkan karyawan berbagi pemikiran dan saran.

Sistem ini juga menawarkan alat kolaborasi sosial, memudahkan karyawan untuk terhubung dan berkomunikasi dengan mudah, bahkan dari lokasi yang berbeda.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Software HRIS Industri Retail Terbaik, Apa Saja?

2. Pemantauan Kinerja

Memantau kinerja dalam lingkungan jarak jauh menantang namun krusial.

Sistem HRIS untuk kerja jarak jauh mencakup fitur seperti pemantauan tujuan dan ulasan 360 derajat.

Sistem ini memungkinkan manajer menetapkan tujuan yang jelas dan memantau kemajuan secara efektif.

Sistem umpan balik berkelanjutan sangat penting untuk evaluasi kinerja real-time.

Sistem ini memfasilitasi komunikasi berkelanjutan antara manajer dan karyawan, serta menangani masalah dengan cepat.

Laporan kinerja otomatis dan analisis juga memberikan wawasan tentang produktivitas karyawan dan area yang perlu ditingkatkan, memudahkan pengelolaan tim yang tersebar.

3. Pengelolaan Kehadiran Real Time

Bagi perusahaan yang menerapkan sistem kerja hybrid, pengelolaan kehadiran dapat menjadi tantangan tersendiri.

Oleh karenanya dibutuhkan sistem HRIS yang dapat mengelola kehadiran secara real time.

Termasuk mencegah fraud atau kecurangan pencatatan kehadiran ini.

Dengan adanya sistem HRIS terdepan perusahaan memiliki alat untuk mencatat kehadiran karyawan secara real time dan juga terkini.

Jadi, perusahaan tidak perlu khawatir terjadi kecurangan dan ini memudahkan perhitungan gaji dan tunjangan yang disesuaikan dengan kehadiran karyawan.

Baca Juga: Human Resource Department: Fungsi, Tugas, dan Tips Mengelolanya

4. Rekrutmen dan Onboarding Karyawan

HRIS remote hybrid workforce

Fitur penting yang wajib ada di dalam HRIS untuk remote dan hybrid workforce adalah rekrutmen dan onboarding karyawan.

Ketika perusahaan Anda menerapkan sistem jarak jauh artinya Anda harus menyesuaikan rekrutmen dan onboarding karyawan secara jarak jauh pula.

Dengan adanya fitur rekrutmen dan onboarding ini, perusahaan tidak perlu khawatir karena semuanya dapat dilakukan secara online secara mudah dan terdepan.

5. Penggajian dan Manajemen Kompensasi

Fitur penting yang wajib ada di dalam HRIS untuk remote dan hybrid workforce adalah penggajian dan manajemen kompensasi.

Dalam perhitungan penggajian, perusahaan membutuhkan data-data seperti kehadiran hingga kinerja karyawan.

Ini artinya perusahaan membutuhkan sistem yang telah terintegrasi dengan berbagai aspek lainnya seperti kehadiran hingga kinerja.

Ketika sistem HRIS telah dilengkapi dengan integrasi ini, tentunya perhitungan penggajian dan kompensasi dapat dilakukan dengan mudah dan juga cepat.

Baca Juga: HRIS Adalah: Berikut adalah Pengertian Lengkap dan Cara Memilihnya

8 Rekomendasi HRIS untuk Remote dan Hybrid Workforce

Untuk memudahkan Anda dalam memilih HRIS untuk remote dan hybrid workforce, berikut 8 rekomendasinya untuk Anda:

1. GajiHub

GajiHub

Jika Anda membutuhkan rekomendasi HRIS untuk remote dan hybrid workforce terbaik, maka jawabannya adalah dari GajiHub.

GajiHub merupakan sistem HRIS yang dilengkapi dengan berbagai fitur yang mendukung kemudahan dalam pengelolaan karyawan, termasuk bagi karyawan yang bekerja dari jarak jauh.

Berikut fitur yang dimiliki oleh sistem HRIS GajiHub:

  • Payroll management
  • Absensi karyawan
  • Kelola PPh 21
  • BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan
  • Integrasi akuntansi
  • Kelola izin dan cuti karyawan
  • Employee self service
  • Analisis data
  • Reimbursement
  • Kasbon
  • Live tracking
  • Rekrutmen
  • Integrasi fingerprint
  • Disbursement

2. Bamboo HR

software Bamboo HR

Rekomendasi kedua datang dari HRIS Bamboo HR yakni sebuah sistem HRIS dengan basis cloud yang cocok untuk berbagai jenis perusahaan, termasuk perusahaan yang menerapkan sistem remote dan hybrid.

Didirikan sejak tahun 2008, Bamboo HR memiliki 2 paket yakni paket essential dan advantage.

Berikut fitur yang dimiliki oleh Bamboo HR:

  • Onboarding dan offboarding
  • Integrasi dengan job marketplace dan workstation platform
  • Payroll, time, and benefit
  • HR data and reporting
  • Employee experience and performance

Baca Juga: 7 Manfaat Menggunakan HRIS System, HR Wajib Tahu

3. Workday

workday

Rekomendasi ketiga datang dari Workday, sebuah sistem HRIS yang memiliki fitur unggulan pengelolaan payroll secara global.

Sebagai aplikasi yang dapat digunakan untuk berbagai skala, Workday memiliki fitur penting yakni employee voice.

Untuk fitur-fitur lainnya adalah sebagai berikut:

  • Pengelolaan payroll
  • Workforce management
  • Talent management

4. Zoho People

zoho

Zoho People merupakan aplikasi HRIS yang berasal dari India.

Aplikasi ini dilengkapi dengan 5 paket yakni Essential, Professional, Premium, Enterprise, dan People Plus.

Berikut 4 fitur unggulan yang dimilikinya:

  • Core HR
  • Time and attendance
  • Perform management
  • Learning and development

Baca Juga: 20 Fitur Penting yang Harus Dimiliki HRIS

5. PayrollBozz

PayrollBozz merupakan aplikasi yang memiliki fokus pada pengelolaan penggajian karyawan.

Melalui aplikasi ini, proses penggajian dapat lebih sederhana dan otomatis.

Berikut fitur penting yang dimiliki oleh PayrollBozz ini:

  • Sistem payroll otomatis
  • Manajemen absensi
  • Mobile app
  • Performance management
  • KPI

6. Rippling

rippling software payroll

Pada awalnya Rippling merupakan perusahaan konsultasi IT, namun saat ini Rippling telah berubah menjadi software HRIS dengan fitur-fitur unggulan di dalamnya.

Dengan adanya Rippling sebagai sistem HRIS ini, perusahaan dapat lebih mudah mengelola karyawan.

Berikut fitur penting yang dimiliki oleh Rippling:

  • Payroll, absensi, kompensasi, cuti, dan benefit
  • Pulse atau employee satisfaction survey
  • Rekrutmen
  • Learning management

Baca Juga: Cara Memilih Aplikasi HRIS Terbaik + Fungsi Pentingnya

7. Oracle

sistem HCM

Oracle cocok digunakan oleh perusahaan dengan skala menengah dan besar.

Berikut 4 fitur unggulan yang dimiliki oleh Oracle:

  • Human resource suite
  • Talent management
  • Workforce management
  • Payroll

8. Zenefits

sistem HCM

Rekomendasi HRIS remote hybrid workforce yang terakhir adalah dari Zenefits.

Zenefits merupakan sistem HRIS yang dikembangkan oleh Trinet, perusahaan konsultan IT yang berasal dari Amerika Serikat.

Berikut 6 fitur penting yang dimiliki oleh Zenefits:

  • Onboarding
  • Time tracking and schedulling
  • Integration
  • Analytic dashbiard
  • Mobile app
  • Employee management

Baca Juga: 10 Rekomendasi Software HRIS Manufaktur dan Tips Memilihnya

Kesimpulan

Itulah tadi penjelasan lengkap mengenai HRIS untuk remote hybrid workforce yang dapat menjadi referensi untuk Anda.

Dari penjelasan artikel di atas dapat diketahui bahwa HRIS untuk remote hybrid workforce jadi bagian penting untuk memudahkan pengelolaan karyawan.

Seperti yang diketahui, dalam pengelolaan karyawan remote dan hybrid memiliki tantangan tersendiri.

Perusahaan membutuhkan sistem yang dapat mengelola karyawan dari jarak jauh tanpa terkendala.

GajiHub menjadi rekomendasi terbaik bagi Anda yang membutuhkan sistem HRIS untuk memudahkan pengelolaan karyawan dari jarak jauh.

Yuk daftar GajiHub sekarang juga di tautan ini dan dapatkan uji coba gratis selama 14 hari.

Desi Murniati

Tinggalkan Komentar