Dalam industri pertambangan, surveyor tambang berperan penting dalam memetakan lokasi mineral, menentukan potensi sumber daya yang dapat diekstraksi, hingga memastikan keselamatan kerja dan efisiensi operasional pertambangan. Dengan berbagai tanggung jawab tersebut, berapa gaji surveyor tambang?
Pada artikel kali ini, Gajihub akan membahas kisaran gajinya, apa itu surveyor tambang, tugas, hingga kualifikasi penting yang harus dimiliki.
Apa yang Disebut dengan Survoyer Tambang?
Surveyor tambang adalah seseorang yang bertanggung jawab atas berbagai tugas terkait pertambangan. Hal ini termasuk melakukan survei lapangan dengan menggunakan instrumen seperti GPS, pemindai laser, drone, dan teodolit untuk mengukur dan mencatat data spasial.
Kemudian, sebagai surveyor tambang, Anda juga harus memproses dan menginterpretasikan data tersebut menggunakan perangkat lunak seperti AutoCAD, Surpac, atau MineSight.
Selain itu, Anda juga harus menyiapkan dan memperbarui data, rencana, dan laporan yang menunjukkan topografi, geologi, dan sumber daya mineral di area tersebut.
Anda juga dapat memberikan saran dan dukungan kepada insinyur pertambangan, ahli geologi, dan manajer tentang metode dan teknik terbaik untuk ekstraksi, pengolahan, dan transportasi mineral.
Selanjutnya, surveyor tambang juga berperan dalam mengawasi dan memverifikasi konstruksi dan pemasangan perlatan pertambangan, fasilitas, dan struktur.
Anda pun bertanggung jawab atas pemantauan dan pelaporan tentang kemajuan dan kinerja operasi pertambangan serta perubahan atau masalah yang timbul.
Baca Juga: Berapa Gaji Petugas K3? Cek Kisarannya di Berbagai Industri
Apa Saja Tugas Surveyor Tambang?
Secara sederhana, surveyor tambang menggunakan alat dan keterampilan terkait untuk membuat peta lokasi mineral dan apakah pertambangan di sana akan menguntungkan bisnis.
Dalam bekerja, Anda juga akan membuat rencana untuk menunjukkan bagaimana penambangan akan dilakukan di atas permukaan tanah dan di bawahnya.
Berikut adalah bebrapa tugas utama yang dilakukan oleh surveyor tambang:
- Mengecek dan memastikan bahwa survei bawah tanah dan rencana penambangan di atas permukaan tanah secara akurat.
- Menunjukkan tempat-tempat yang berbahaya di lokasi penambangan di dalam peta.
- Melakukan survei awal di lokasi yang mungkin untuk dijadikan tambang.
- Membuat peta lokasi menggunakan alat GPS.
- Membuat model tiga dimensi dari situs penambangan menggunakan komputer.
- Membuat rencana untuk menunjukkan bagaimana penambangan akan dilakukan dan berbicara dengan pihak berwenang yang terkait.
- Menggunakan komputer untuk membuat peta yang menunjukkan segala hal di lokasi tambang, seperti struktur tambang dan lapisan deposit.
- Menemukan risiko dan dampak lingkungan dari penambangan di lokasi tersebut.
- Membantu dalam negosiasi kontrak untuk mendapatkan akses ke lokasi penambangan.
- Melakukan peninjauan atas kepemilikan tanah atau hak milik asli.
- Menilai berapa banyak mineral yang ada di dalam tambang.
- Mengupdate peta lokasi dan rencana penambangan saat tambang terus berkembang.
- Memberi saran kepada pemilik tambang tentang cara terbaik untuk mengembalikan daerah tersebut seperti semula setelah penambangan selesai.
Baca Juga: Berapa Gaji Teknisi Pabrik? Intip Rata-Ratanya Berikut Ini
Berapa Gaji Seorang Surveyor Tambang?
Berapa besaran gaji surveyor tambang dapat bervariasi tergantung pada beberapa hal, seperti tingkat pengalaman, kualifikasi, dan di mana ia bekerja.
Namun, menurut informasi dari Payscale, rata-rata gaji seorang surveyor tambang di Indonesia adalah sekitar Rp8.000.000 per bulan, dan dapat lebih besar jika surveyor telah mengantongi banyak penglaman dan keterampilan.
Selain gaji pokok, seorang surveyor tambang juga bisa mendapatkan bonus dan tunjangan khusus, seperti tunjangan transportasi, tunjangan makan, dan asuransi kesehatan.
Tetapi, ini bisa berbeda tergantung pada perusahaan tempat dia bekerja.
Sebagai referensi, berikut besaran gaji surveyor di beberapa perusahaan tambang ternama di Indonesia:
- PT Aneka Tambang (Persero) Tbk: Rp7.000.000 – Rp9.000.000.
- PT United Tractors (Agincourt Resources): Rp9.000.000.
- PT Merdeka Copper Gold Tbk: Rp10.000.000.
- PT Thiess Contractors Indonesia: Rp15.000.000 – Rp20.000.000.
- PT Adaro Energy Tbk: Rp4.000.000 – Rp10.000.000.
Baca Juga: Berapa Gaji Assembler di Indonesia? Cek Kisarannya Berikut Ini
Apa Saja Kualifikasi untuk Menjadi Seorang Surveyor Tambang?
Secara umum, untuk mulai berkarier sebagai surveyor di bidang pertambangan, ada beberapa kualifikasi yang perlu Anda penuhi, seperti:
- Pengalaman di bidang pertambangan dan survei yang luas.
- Kemampuan untuk menggunakan metode baru dan kreatif dalam mengumpulkan data survei yang akurat.
- Keterampilan dalam menangani masalah atau kekhawatiran yang muncul selama survei, serta memberikan saran dan panduan.
- Mampu membuat rencana kerja survei dan menetapkan tugas pekerjaan.
- Memahami bagaimana mengelola anggaran proyek dan memantau kemajuan proyek untuk memastikan tidak ada penyimpangan dari anggaran.
- Pengetahuan mendalam tentang bagaimana operasi penambangan bawah tanah dilakukan.
- Keterampilan komunikasi yang baik untuk menjelaskan hasil survei kepada manajemen dan klien.
- Mengetahui teknologi terbaru dalam penambangan dan peralatan yang digunakan, termasuk drone dan robot.
- Rajin menghadiri seminar dan pelatihan untuk meningkatkan keterampilan.
- Kemampuan untuk mengelola dan melaporkan data serta hasil observasi lapangan secara teratur kepada pihak yang berkepentingan, manajemen, atau klien.
Di samping kualifikasi di atas, biasanya perusahaan juga memiliki kualifikasi khusus yang disesuaikan dengan kebutuhan mereka.
Sebagai referensi, berikut adalah kualifikasi untuk posisi mine surveyor (surveyor tambang) di Sinarmas Mining sesuai yang tertera pada iklan lowongan kerja:
- Minimal lulusan S1 jurusan Teknik Survey dan Pemetaan/Geoinformatika
- Memiliki pengalaman kerja minimal 3 tahun di posisi yang sama
- Memahami pengoperasioan Total Station (TS) dan GPS Geodetic, Drone
- Memahami perhitungan Poligon sudut Biasa dan Poligon Sudut Luar Biasa
- Memahami Perhitungan Bend Mark
- Sertifikasi K3 dan Juru Ukur Tambang (JUT)
- Menguasai Software Surpac, Autocad, ArcGis, Land desktop
Berdasarkan contoh kualifikasi di atas, dapat dipahami bahwa untuk menjadi surveyor tambang dibutuhkan pengalaman yang luas di bidang pertambangan dan survei, serta kemampuan dalam menggunakan metode baru dan kreatif untuk mengumpulkan data secara akurat.
Selain itu, beberapa perusahaan juga memiliki kualifikasi khusus terkait pendidikan, misalnya pelamar harus dari lulusan S1 Jurusan Teknik Survey dan Pemetaan atau Geoinformatika.
Baca Juga: Berapa Gaji Operator Mesin Produksi? Cek Kisarannya Berikut Ini
Kesimpulan
Setelah membaca artikel ini, diketahui bahwa berapa gaji seorang surveyor tambang tergantung pada beberapa faktor, termasuk pengalaman, kualifikasi, dan lokasi kerja.
Berdasarkan data dari berbagai perusahaan tambang, rata-rata gaji surveyor tambang di Indonesia berkisar antara Rp 4 juta hingga Rp 20 juta per bulan, dengan variasi yang signifikan tergantung pada faktor-faktor tersebut.
Selain gaji pokok, surveyor tambang juga dapat menerima bonus dan tunjangan tambahan seperti tunjangan transportasi, makan, dan asuransi kesehatan, yang juga dapat memengaruhi total penghasilan.
Untuk mempermudah tim HR menghitung seluruh komponen gaji seperti yang telah disebutkan tadi, perusahaan dapat mempertimbangkan penggunaan software payroll dan HR dari Gajihub.
Dengan software ini, tim HR dapat menyederhanakan tugas-tugas berulang seperti penghitungan gaji serta membuat hasilnya lebih akurat dan terhindar dari human error.
Tim HR juga tidak perlu kerepotan dalam menghitung potongan pajak dari masing-masing karyawan, karena Gajihub menyediakan kalkulator PPh 21 dan aplikasi PPh 21 yang saat ini sudah bisa diunduh secara gratis melalui PlayStore.
Selain itu, Anda juga dapat melampirkan file terkait perhitungan pajak agar proses pemotongan pajak lebih mudah dipahami karyawan. Berikut tutorialnya:
Selain itu, karena surveyor tambang kerap menghabiskan sebagian besar waktunya di lapangan, dengan aplikasi Gajihub mereka bisa tetap melakukan presensi secara online melalui smartphone masing-masing.
Tertarik mencoba? Kunjungi tautan ini dan dapatkan coba gratis hingga 14 hari.
- Penilaian Objektif dan Subjektif, Apa Bedanya? - 23 December 2024
- Handover Pekerjaan Adalah: Manfaat, Tahapan & Contoh Dokumen - 23 December 2024
- Steward Adalah: Jenis, Tugas, Skill Penting, dan Kisaran Gajinya - 20 December 2024